top of page

CINITY NEWS

CINITY NEWS

Kawasan Perumahan Modern Ini Jadi Fase Baru di Tengah Padatnya Cikarang


Cikarang International City
Cikarang International City

Bekasi, VIVA – Industri properti di Cikarang mencatat sejarah baru dengan kehadiran CINITY (Cikarang International City), proyek pengembangan kota mandiri pertama dan satu-satunya seluas 500 hektar di kawasan ini. Mengusung konsep “The First Township 500 ha in Cikarang”, CINITY menawarkan kawasan hunian dan komersial terintegrasi yang jauh dari hiruk-pikuk kawasan industri, serta menonjolkan harmoni antara alam dan teknologi masa depan.


Berbeda dari pengembang lain yang membangun hunian di tengah kawasan industri, CINITY hadir sebagai solusi hunian modern yang mengutamakan kenyamanan, ketenangan, serta keberlanjutan. Proyek ini dirancang untuk memberikan kualitas hidup lebih baik melalui suasana yang asri dan jauh dari polusi udara maupun kebisingan industri.



“Cikarang punya kota mandiri baru, karena berbeda dari lainnya CINITY hadir memiliki konsep The Real Township. Jauh dari kawasan industri, mengembangkan smart city dan tentunya didukung dengan world class infrastructure,” ujar Ming Liang, CEO CINITY.


Mengusung tagline When Nature Meets The Future, pengembangan CINITY difokuskan pada integrasi antara konsep kota pintar (smart city) dan kelestarian alam. Desain kawasan dikerjakan oleh dua firma konsultan ternama, Lawang Ijo dan Aesler Group, dengan pendekatan yang menekankan pada lanskap fungsional, estetika, dan keberlanjutan.



Kawasan ini mencakup berbagai elemen kota mandiri seperti Central Cinity Business District (CCBD) seluas 350 hektar, greenbelt 22 hektar, mal semi-outdoor tematik 20 hektar, dan area hunian, pendidikan, kesehatan, hingga pusat gaya hidup yang saling terintegrasi.


CINITY dikembangkan sebagai kawasan masa depan yang mengintegrasikan teknologi cerdas dan infrastruktur ramah lingkungan. Dalam mendukung transformasi digital, CINITY bekerja sama dengan PT Remala Abadi untuk pemasangan jaringan fiber optic serta menerapkan sistem utilities underground, sehingga kabel listrik dan data tertanam rapi di bawah tanah.



Sistem drainase mandiri, penampungan air hujan, hingga perataan lahan dilakukan secara sistematis sesuai standar pengelolaan kota yang berlaku. Kawasan ini juga dilengkapi sistem keamanan modern berupa CCTV 24 jam, Smart Door Lock, dan sistem one gate yang mendukung kenyamanan penghuni.


Kolaborasi dengan Joe Green, perusahaan konstruksi asal Singapura, menjadikan CINITY sebagai pionir dalam penggunaan material ramah lingkungan. Sementara untuk infrastruktur jalan, boulevard utama di kawasan ini memiliki ROW (Right of Way) hingga 43 meter, trotoar lebar 10 meter, serta pencahayaan malam modern berbasis illumination lighting. CINITY tidak hanya menyediakan hunian, namun juga fasilitas pendukung gaya hidup dan layanan publik. Dalam pengembangannya, pengelola menggandeng Aspen Medical untuk membangun rumah sakit internasional dan Highscope Indonesia untuk mendirikan sekolah internasional.


Sejumlah tenant nasional dan internasional juga telah bergabung di kawasan ini, termasuk McDonald's, Gumati Cikarang, Holland Bakery, Mixue, dan lainnya. CINITY Mall direncanakan menjadi pusat gaya hidup yang akan melengkapi ekosistem kota mandiri ini. Letaknya yang strategis di depan jalan utama provinsi yang menghubungkan Jakarta dan Karawang, menjadikan CINITY sebagai transportation hub baru di Cikarang. Kawasan ini hanya berjarak 5 menit dari Stasiun Cikarang dan 10 menit dari Exit Tol Telaga Asih, serta 40 menit menuju pusat kota Jakarta.


Konsep Transit Oriented Development (TOD) yang diterapkan menjadikan CINITY sebagai pusat integrasi moda transportasi publik seperti KRL, LRT, shuttle bus, dan pengembangan Depot Station CINITY serta akses tol langsung yang sedang direncanakan. Dengan pesatnya pembangunan, unit hunian dan ruko di CINITY ditargetkan mulai serah terima pada akhir 2025. Potensi kawasan ini juga didukung oleh pertumbuhan penduduk Kabupaten Bekasi yang mencapai lebih dari 2,4 juta jiwa pada 2024, dengan lebih dari 60% berada di usia produktif. Ini menjadikan CINITY sebagai lokasi strategis untuk investasi properti jangka panjang, baik untuk tempat tinggal maupun bisnis.


Source: Viva






Comments


bottom of page